SEPARATIS,
kata yang paling ditakuti oleh beberapa negara di dunia. Betul sekali, karena
Separatis merupakan suatu Golongan (kelompok) yang menghendaki pemisahan diri
dari suatu Persatuan (Kelompok atau Negara). Banyak negara-negara yang pecah
akibat Gerakan Separatis, separti Cekoslowakia yang pecah menjadi dua negara
bagian yaitu Rep. Ceko dan Slovakia begitupun Timur Leste yang memisahkan diri
dari NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia) serta masih banyak negara
lainnya seperti Uni Soviet dan teman teman. Biasanya kelompok Separatis muncul
akibat perasaan kurangnya kekuatan Politik dan Ekonomi pada suatu kelompok.
Berbicara
tentang separatis, beberapa waktu yang lalu telah terbentuk suatu Gerakan yang
menamakan dirinya SEPARATIS '09. Gerakan ini terbentuk pada hari Sabtu, 25
Desember 2010 (Pass hari Natal Coy). Gerakan ini dipelopori oleh seorang
Mahasiswa UNM angkatan '09 Bernama Ahmad Shadiq yang berparas manis itu (menurut kabar burung sih!). Meskipun
namanya SEPARATIS '09, tapi gerakan ini bukanlah suatu gerakan Pemberontakan
melainkan suatu gerakan yang mengusung Persatuan dan Kebersamaan yang digalang
oleh anak-anak IPPM Pangkep Kord. UNM angkatan '09. SEPARATIS adalah sebuah
singkatan dari SEkumpulan PemudA RAdikal kriTis dan IdealiS. Tapi tahukah
teman-teman mengapa SEPARATIS '09 bisa muncul di permukaan Lautan IPPM Pangkep
Koord. UNM nan membentang Luas (duh... lebaymu)????
Semua
ini bermula saat kegiatan CITAMAS 1 IPPM Pangkep Koord. UNM (tuh kan, pasti tidak tahu lagi apa itu CITAMAS 1?). CITAMAS 1 (Cita Dasar Kemanusiaan 1)
merupakan pengkaderan tingkat dasar pada tataran IPPM. Pada Kegiatan ini
anak-anak IPPM Pangkep Koord. UNM angkatan '08 (senior coy) sangat
menggembor-gemborkan gerakan kebersamaan mereka yang bernama ALIANSI '08 (maaf
yah, untuk yang ini saya tidak tahu apa artinya) dengan semboyan andalan mereka
"Masa '08 lagi". Sebagai salah satu angkatan '09 saat itu, saya
merasa sedikit tersisihkan dan agak sedikit terkucilkan mendengar kata-kata itu. Bukan
cuma itu, ada satu lagi yang tidak bisa saya ungkapkan dengan kata-kata
(jangan bertanya mengapa yah!), tapi itu tidak usah dibahas terlalu jauh.
Selepas
dari CITAMAS 1, saya punya aktivitas baru yaitu bermain PS 2 bersama salah satu
teman SEPARATISku yang sampai sekarang masih berusaha untuk menaklukkanku dalam
sebuah pertarungan di dunia game, teman yang malang itu bernama Nurfajri
Mursalin (maaf klo kata-kataku sangat menyakitkan, tapi itulah yang terjadi).
Aneh dan Uniknya kata SEPARATIS itu malah muncul diselah-selah pembicaraanku
tentang kondisi kekinian (wets, kekinian jie)
yang terjadi di IPPM Pangkep Koord. UNM bersama salah satu teman SeparatisKu
tersebut disaat sedang asik bermain PS 2. Setelah aku menceritakan semua
keluhan dan rencanaku yang mau ngekos bersama Muh.
Agus, tanpa sengaja saya mengeluarkan kata-kata yang Super Sekali (Apa?
Mario Teguh kapa') yaitu
"kayaknya saya mau jadi SEPARATIS klo begini". Akhirnya kata SEPARATIS
itu pun diramu sedemikian rupa oleh Nurfajri Mursalin sehingga terbentuklah
sebuah kumpulan beberapa kata dari SEPARATIS yaitu SEkumpulan PemudA RAdikal
unTuk IdealiSme dengan Motto "Utamakan Kuliah Dahulukan Organisasi".
Namun singkatan dari SEPARATIS itu pun diubah menjadi SEkumpulan PemudA RAdikal
kriTis dan IdealiS dengan semboyan "Kami SEPARATIS dan Kami Banga".
Itulah
sedikit kisah tentang bagimana latar belakang munculnya SEPARATIS '09.
Terimakasih atas perhatian dan kerjasamanya. Apabila terdapat Kesalahan dari
saya pada tulisan ini mohon tuk dimaafkan yah, saya tunggu komentar, kritik dan
sarannya. Dan tetap "Kami SEPARATIS dan Kami Bangga".